Sabtu, 14 Januari 2012

askep post partum


POST PARTUM


1.            Definisi
-          Massa Post Partum adalah sutau penyembuhan dan perubahan waktu kembali kepada keadaan sebelum hamil dan penyesuaian terhadap penambahan keluarga baru. (Dasar-dasar keperawatan maternitas, Hamilton Persis Mary, 1995).
-          Masa Post Parrtum adalah masa pulihnya mulai dari partus sampai alat-alat kandungan kembali seperti pra-hamil, lamanya 6-8 minggu. (mochtar Rustam, 1994).
-          Masa Post Partum adalah masa setelah partus selesai dan berakhir kira-kira 8 minggu (Kapita Selekta Kedokteran, 1999).

Post partum (puepenum) dibagi menjadi tiga yaitu :
1.      Immediate post partum        : berlangsung dalam 24 jam pertama
2.      Late post partum                  : berlangsung sampai masa post partum berakhir
3.      Early post partum                 : berlangsung sampai minggu pertama

Perubahan paling besar dan sangat beresiko terjadi immediate post partum dan early post partum.


2.            Anatomi Fisiologi







a.             Vagina (lubang kemaluan)
Merupakan penghubung antara introitus vagina dan uterus dinding depan liang vagina 9 cm lebih pendek daripada dinding belakang. Pada puncak vagina menonjol leher rahim (serviks uteri) disebut porsio. Bentuk vagina dalam berlipat-lipat disebut Rugae.

b.            Uterus (Rahim)
Merupakan alat yang berongga dan berbentuk sebagai bola lampu yang gepeng terdiri dari dua bagian :
1.      Corpus uteri berbentuk segitiga
2.      Cerviks uteri berbentuk silindris
Bagian dari corpus uteri antara kedua pangkal tuba disebut fundus uteri (dasar rahim).
Ø   Ukuran uterus
-          Bentuk dan ukuran uterus sangat berbeda-beda tergantung daripada bentuk usia dan pernah melahirkan anak sebelumnya.
·         Pada anak-anak panjang uterus     : 2-3 cm
·         Pada multipara                              : 8-9 cm
·         Pada mullipara                              : 6-8 cm
-          Panjangnya corpus uteri terhadap cerviks uter juga berbeda-beda

Ø   Dinding rahim terdiri dari 3 lapisan
-          Perimetrium (lap. Metrium) yang meliputi dinding uterus bagian luar.
-          Myometrium (lap. Otot) merupakan lapisan yang paling tebal terdiri dari otot polos yang disusun sedemikian rupa hingga dapat mendorong isinya keluar pada persalinan.
-          Endometrium (epitel,  kelenjar, jaringan dan pembuluh darah) merupakan lapisan dalam uterus yang mempunyai arti penting dalam siklus haid.
Fungsi uterus adalah :
-          Untuk tempat berkembangnya janin
-          Untuk menahan ovum yang telah dibuahi selama perkembangan ovum,  ovum tertanam dalam endometrium.


3.            Etiologi
Masa sesudah persalinan yang disebabkan  oleh faktor-faktor hormonal struktur rahim saat persalinan.


4.            Tanda dan Gejala
Ø   Suhu             : pada 24 jam pertama post partum dapat meningkat sehingga 380C akibat pengaruh dehidrasi, perubahan hormonal dan ekstresi otot selama melahirkan.
Ø  Adaptasi sistem kardiovaskuler
Bradikardi sering ditemukan dalam 6-7 hari post partum akibat penurunan cardiac output dan stroke volume. Nadi 50-70 x/mnt dianggap normal dalam waktu ± 3 bulan.
Ø  Rasa nyeri setelah melahirkan
Pada primipara post partum cenderunbg berkontraksi kecuali ada bekuan darah, sisa plasenta, benda asing lainnya.
Ø  Lochea.
Pada permukaan post partum terdapat cairan yang keluar dari uterus yang bercampur dengan eritrosit, ,leukosit, sel-sel epitel, sel desudua, dan bakteri membentuk cairan yang disebut lochea.
Ø  Berat badan
Berkurang karena evakuasi uterus ( ± 5 ½ kg) dan hilangnya cairan terutama karena diuresis ( ± 2 ½ kg).

5.            Pemeriksaan Diagnostik
a.             Jumlah darah lengkap : Hb/ Ht
Mengkaji perubahan dan mengevakuasi  efek kehilangan darah pada masa persalinan.
b.            Urinalisis
Kultur urine, darah, vaginalis dan lochea merupakan pemeriksaan tambahan didasarkan pada kedua individu.

6.            Komplikasi
a.             Hemoroid
b.            Infeksi
c.             Distensi
d.            Konstipasi
e.             Pembesaran payudara

7.            Penatalaksanaan
Perawatan Post Partum
-                pengawasan kontraksi uetrus
-                perawatan luka
-                keluhan pasien yang sering dirasakan
·         His pengiris
·         Perlukaan
·         Pembengkakan mamae
-                luka klisma atau mobilisasi sendiri bila terjadi obstipasi
-                Miksi harus secepatnya dilakukan sendiri bila tidak dilakukan katerisasi atau mobilisasi
-                Perawatan payudara supaya puting susu lemah, tidak keras dan kering.
-                Diet : makanan mengandung protein, banyaknya cairan,  sayuran dan buah-buahan.
-                Mobilisasi
Ibu harus beristirahat ± 8 jam post partum, kemudian boleh miring ke kanan atau kiri untuk mencegah trombosis dan tromboemboli. Hari ke-2 dan ke-3  boleh berjalan, mobilisasi bervariasi tergantung pada adanya komplikasi persalinan post partum dan sembuhnya luka-luka
-                Pemilihan kontrasepsi yang direncanakan ke depan dan tidak mempengaruhi produksi ASI, misalnya sterilisasi.

KONSEP DASAR ASUHAN KEPERAWATAN
1.            Pengkajian Data Terfokus
Pengkajian dimulai sejak persalinan yang meliputi keadaan prenatal dan setelah persalinan berlangsung.
Pengkajian pada masa nifas meliputi :
a.             Identitas pasien
b.            Riwayat pasien
·               Penyakit yang sedang diderita
·               Penyakit yang pernah diderita
·               Alergi obat-obatan
·               Kebiasaan merokok
·               Keluhan saat ini
·               Rencana masa depan
c.             Riwayat persalinan
·         Gravida
·         Usia kehamilan
·         Tgl/jam persalinan
·         Tempat persalinan
·         Penolong persalinan
·         Jenis persalinan
·         Lama persalinan
·         Masalah pertama persalinan
·         Keadaan persalinan
·         Perdarahan
·         Keadaan dan kondisi bayi
d.            Riwayat psikososial
·         Suasana hati
·         Hubungan / komunikasi
·         Pengambilan keputusan dalam keluarga
·         Respon ibu dalam keluarga
·         Kepercayaan dalam keluarga
e.             Kebiasaan sehari-hari
·         Nutrisi
·         Pola eliminasi
·         Pola istirahat dan tidur
·         Pola kativitas dan latihan
·         Pola kerja
f.             Kondisi lingkungan
g.            Tingkat pengetahuan

v   Pemeriksaan Fisik
·         Keadaan umum klien
·         Tanda-tanda vital
·         Kepala (keluhan nyeri, migren), mata (anemis, sclera, konjungtiva)
·         Mulut (caries, gigi palsu)
·         Payudara (bentuk puting susu, laktasi, bengkak, nyeri)
·         Perineum (TFU, uterus, keluhan nyeri, vesika urinaria)

v   Pengkajian berikutnya
Observasi setiap 8 jam untuk mendeteksi adanya tanda-tanda komplikasi dan mengevaluasi kembali sistem dalam tubuh seperti keadaan sebelum hamil serta mengevaluasi status emosi, kemampuan self care, perawatan bayi dan yang lainnya.

2.            Diagnosa keperawatan yang mungkin timbul yaitu :
a.             Potensial terjadinya infeksi sehubungan dengan penyembuhan jaringan belum terjadi dan involusi uteri, episiotomi/ ruptur perineum
b.            Nyeri yang berhubungan dengan ruptur perineum, kontraksi uterus
c.             Ansietas yang berhubungan dengan prose spersalinan trauma jalan lahir
d.            Kurang pengetahuan tentang perawatan luka berhubungan dengan kurangnya informasi.


v  Tinggi Fundus dan Involusi Uetrus

v  Discharge Planning
1.            Mencegah terjadi infeksi
2.            Meningkatkan istirahat, aktivitas dan keamanan, serta mencegah komplikasi dan imobilisasi
3.            Meningkatkan rasa percaya diri dan gambaran tubuh serta penurunan stress.
4.            Meningkatkan asupan makanan dan cairan yang adekuat, berpartisipasi dalam pemberian terapi
5.            Memberi dukungan emosional
6.            Menganjurkan kepada ibu untuk memberi ASI dan imunisasi
7.            Mendorong untuk mempertahankan kesehatan melalui penggunaan sumber-sumber kesehatan yang ada di masyarakat.








Download askepnya, dengan klik link dibawah ini:



            

Tidak ada komentar:

Posting Komentar